Saksikan Sinetron Wanita Istimewa Episode Kamis 20 November Pukul 21.30 WIB di SCTV, Kejutan di Balik Pintu
Selebriti Nov. 21 2025

Saksikan Sinetron Wanita Istimewa Episode Kamis 20 November Pukul 21.30 WIB di SCTV, Kejutan di Balik Pintu

Liputan6.com, Jakarta - Di ruang kerjanya, Radit duduk dengan serius memeriksa setumpuk berkas di meja, meskipun pikirannya masih kacau oleh masalah keluarga. Tiba-tiba, pintu terbuka, dan dua staf kepercayaan Pramana masuk, meminta Radit untuk keluar.

Mereka mengumumkan bahwa mulai hari ini, Radit sudah tidak bekerja di sana lagi. Radit terkejut mendengar berita itu.

Sementara itu, Reza dan Mirsa mengunjungi rumah Pramana untuk meminta restu dan memintanya menjadi wali bagi Mirsa. Pramana merasa sangat senang dan berterima kasih kepada Mirsa atas kepercayaan tersebut.

Mirsa juga mengajak Karina untuk datang, tetapi Karina justru mengucapkan hal yang tidak menyenangkan tentang pernikahan Mirsa. Pramana menegur Karina atas sikapnya itu.

Setelah pertemuan, Mirsa pulang dan menceritakan kepada Siti dan Desi bahwa Pramana akan menjadi walinya. Siti dan Desi merasa senang dan terharu.

Desi kembali meminta maaf atas kebohongannya di masa lalu, tetapi Mirsa memintanya untuk tidak membahasnya lagi. Semuanya sudah berlalu, dan sebentar lagi aku akan menikah. Aku ingin semua orang bahagia, kata Mirsa.

Di tempat lain, Pramana hendak bertemu dengan klien ketika dia bertabrakan dengan Sarah yang baru saja keluar dari salon. Pramana merasa kesal melihat Sarah, dan Sarah pun mengungkit masa lalu, menuduh Pramana mengambil stok darah yang seharusnya untuk ayahnya, yang akhirnya menyebabkan kematian ayahnya. Reza, yang sedang menuju parkiran, terkejut melihat pertengkaran antara Sarah dan Pramana.

Di sisi lain, Ranti menemui Mirsa. Meski Mirsa enggan berbicara, Ranti dengan nada manis mengatakan bahwa dia hanya ingin menunjukkan sesuatu. Mirsa terkejut melihat foto Reza dan Ranti yang tampak mesra dan intim. Ranti mengatakan, Aku hanya ingin kamu tahu kalau Reza selama ini tidak seperti yang kamu bayangkan!